Jalin Sinergitas dengan TNI, Polres Rembang Gelar Olahraga Bersama dan Tanam Pohon

Kepala Kepolisian Resor Rembang AKBP Sugiarto SH, SIK, Msi membuat terobosan kreatif dengan kegiatan yang bertemakan Program SETHIA (Sehat Hijau dan Aman) Promoter bersama TNI dan Masyarakat.
Kegiatan ini dihadiri oleh Dandim 0720 Rembang Letkol Infantri Darmawan Setiadi, Kapolres Rembang, anggota Polres Rembang, anggota Kodim 0720 Rembang, masyarakat Desa Waru Kecamatan Rembang, Kegiatan ini merupakan kegiatan olahraga dengan diselingi penanaman pohon dan bakti sosial bersama masyarakat .
Dalam rangka penghijauan yang dilaksanakan oleh Polres Rembang, TNI/Kodim 0720 dan masyarakat di Kabupaten Rembang yang diselenggarakan hari ini berbeda, Jumat tanggal 16 September 2016 dimulai pukul 07.00 wib Bertempat di Lapangan Sepak Bola Desa Waru Kecamatan Rembang Kabupaten Rembang.
Olah Raga yang diikuti oleh anggota TNI, Polri dan masyarakat diawali senam gemu ffamire bersama dilanjutkan jalan kaki, berlari sambil berpatroli di mulai start di lapangan sepak bola Desa Waru, keliling Desa Waru melewati persawahan Tegalan, perkampungan Desa Waru dan finish di Lapangan Sepak Bola Desa Waru kurang lebih berjarak 3 Km.
Kapolres Rembang mengatakan, pihaknya membantu 150 pohon untuk ditanam yaitu jambu, mangga, kedondong, dan Sirsat. Dengan kegiatan Sethia yang dilaksanakan bersama dengan TNI, Polri dan masyarakat ini, Kapolres Rembang berharap agar terjalin sinergitas antara TNI , Polri dan masyarakat untuk mewujudkan Kamtibmas yang kondusif di Kab Rembang.
“Dengan berolah raga dan disertai dengan penanaman pohon ini kita mendapatkan Sehat, Hijau dan aman dengan adanya anggota Polisi , TNI di Rembang yang berada ditengah – tengah masyarakat,” jelas Kapolres.
Lanjut Kapolres, dengan penghijauan nantinya akan bermanfaat bagi anak cucu generasi penerus bangsa serta demi kehidupan yang sehat terbebas dari Polusi.
“Agar pohon yang akan kita tanam hari ini dipelihara dengan baik untuk mewujudkan program Pemerintah khususnya demi Penghijauan di Kab Rembang ini Ungkap Kapolres Rembang,” imbuhnya.
Acara dilanjutkan penyerahan bantuan sosial dengan menyerahkan 2 Bola Voly dan net dari Kapolres Rembang kepada tim bola volly dari Desa Waru, penyerahan 40 Al Qur an dan Mie instan 10 Dus kepada masyarakat dari Kapolres Rembang dan Dandim 0720 Rembang.
Bibit tanaman buah sebanyak 150 pohon juga diserahkan secara simbolis dari kapolres rembang kepada Kepala Desa Waru , dan dari Dandim 0720 Rembang kepada perangkat desa Waru .
Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka HUT Sat Lantas dan HUT Polwan ke 68 tahun 2016 . Setelah penyerahan bibit tanaman buah dilanjutkan dengan penanaman pohon oleh Kapolres Rembang , Dandim 0720 Rembang serta masyarakat.
Di sela-sela penanaman bibit tanaman buah Polres Rembang mengajak Masyarakat untuk kampanye Anti Narkoba dengan membentangkan spanduk yang berbunyi Wong Sak Rembang Wes Podho ngerti Narkoba gawe urip Sengsoro .
Acara dilanjutkan lomba bakiak , menyebranyi sungai dengan kotak yang diikuti oleh anggota Polres Rembang, Anggota Kodim 0720 Rembang dan masyarakat .  Hiburan dan sejumlah hadiah / Dorprais disiapkan dalam mengisi acara tersebut . Kegiatan selesai pukul 09.00 wib berjalan aman dan lancar