Kunjungan Kerja Ke Kejaksaan Negeri, Kapolres Rembang Pererat Sinergitas Polri & Kejaksaan

Avatar photo

REMBANG – Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kapolres Rembang Polda Jateng AKBP Dhanang Bagus Anggoro, S.I.K,M.H. menggelar kunjungan kerja ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Rembang, Rabu (05/03/2025).

Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat sinergitas antara Polres Rembang dan Kejari mendukung penegakan hukum dan menciptakan keamanan serta ketertiban di Kabupaten Rembang.

Kunjungan ini diterima langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Rembang I Wayan Eka Widdyara, S.H.,M.H. yang menyambut baik kedatangan Kapolres beserta rombongan.

Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak membahas berbagai isu terkait penegakan hukum di wilayah Rembang, termasuk upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kerjasama dalam penyelesaian perkara hukum dan penanganan masalah-masalah kriminal yang terjadi di daerah tersebut.

Kapolres Rembang dalam kesempatan tersebut menyampaikan pentingnya peran Kejaksaan Negeri Rembang dalam mendukung tugas Kepolisian dalam proses penegakan hukum.

” Kami berharap dengan adanya kunjungan ini, sinergitas antara Polres Rembang dan Kejari Rembang semakin baik,” ujar Kapolres Rembang.

“ Kami ingin memastikan bahwa proses hukum berjalan dengan baik dan sesuai aturan, serta mempercepat penyelesaian perkara,” imbuh AKBP Dhanang.

Selain membahas tentang koordinasi dalam penanganan perkara hukum, dalam kunjungan tersebut juga dibahas mengenai upaya untuk meningkatkan kesadaran hukum di kalangan masyarakat, serta pentingnya edukasi tentang hak-hak hukum yang dimiliki oleh warga.

” Sinergi antara Polri dan Kejaksaan sangat penting, baik dalam proses penyidikan maupun dalam proses persidangan. Dengan bekerja sama, kita bisa menciptakan rasa aman dan menegakkan keadilan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Rembang,” jelas Kapolres.

Kunjungan kerja ini juga memberikan kesempatan bagi kedua lembaga untuk saling bertukar informasi mengenai situasi hukum terkini di Kabupaten Rembang, serta membahas langkah-langkah strategis untuk mencegah tindak kriminal yang dapat meresahkan masyarakat.

AKBP Dhanang berharap, melalui pertemuan ini hubungan antara Polres Rembang dan Kejari Rembang semakin erat dan sinergis, yang akan berdampak positif dalam menjaga stabilitas keamanan dan penegakan hukum di wilayah Rembang.

Dengan terjalinnya kerjasama yang lebih solid antara Polres Rembang dan Kejari Rembang diharapkan bisa tercipta suasana yang lebih aman, tertib, dan sesuai dengan prinsip keadilan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Rembang.

HUMAS POLRES REMBANG