Gelar Safari Subuh Ramadhan, Kapolres Rembang Sholat Subuh & Isi Kultum Sembari Sampaikan Pesan Kamtibmas

REMBANG – Tribratanews.jateng.polri.go.id, Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Rembang AKBP Dhanang Bagus Anggoro, S.I.K.,M.H. menggelar kegiatan ceramah singkat (kultum) usai Sholat Subuh berjamaah di Mushola Al Ikhlas Desa Kabongan kidul Kecamatan Rembang Kabupaten Rembang pada Rabu (12/3/2025) subuh.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh perwakilan PJU Polres Rembang, serta beberapa personel lainnya. Kehadiran jajaran Kepolisian disambut hangat oleh warga yang turut serta dalam ibadah Subuh berjamaah.

Dalam kultumnya, Kapolres Rembang menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), serta mengajak warga untuk memanfaatkan bulan Ramadhan sebagai momentum mempererat silaturahmi dan meningkatkan ibadah.

“ Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah, mari kita manfaatkan untuk meningkatkan ibadah serta menjaga toleransi dan keharmonisan antar umat beragama,” ujar AKBP Dhanang.

Selain itu, Kapolres juga mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga keamanan lingkungan, terutama saat menjalankan ibadah Tarawih dan sahur. Ia mengimbau warga agar selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan, seperti pencurian rumah kosong dan kendaraan yang tidak dikunci dengan baik.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari warga Desa Kabongan Kidul yang berharap sinergi antara Kepolisian dan masyarakat terus terjalin guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif selama bulan Ramadhan.

HUMAS POLRES REMBANG

 

Exit mobile version