REMBANG –Tribratanews.jateng.polri.go.id, Polres Rembang Polda Jateng menggelar Lat Pra Ops Keselamatan Candi 2025 di Aula Sarja Arya Racana Mapolres Rembang dalam rangka menciptakan kondisi Kamseltibcarlantas yang aman dan kondusif jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H Tahun 2025, Jum’at (7/2/2025).
Pelaksanaan Latihan Pra Operasi dengan sandi Operasi Keselamatan Candi 2025 tersebut dibuka langsung oleh Kapolres Rembang AKBP Dhanang Bagus Anggoro, S.I.K.,M.H. serta diikuti oleh para Pejabat Utama dan Personel Polres Rembang yang terlibat Ops Keselamatan Candi 2025.
Kapolres Rembang AKBP Dhanang Bagus Anggoro, S.I.K.,M.H. mengatakan, Pelaksanaan Lat Pra Ops ini dilakukan agar kesiapan operasi dan penugasan dilapangan tidak ada kendala. kemudian personil benar-benar mengerti dan memahami apa yang menjadi tugas pokoknya,” Terangnya.
Lebih lanjut Kapolres mengatakan, keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di jalan raya, merupakan suatu hal yang mutlak didapatkan dan dirasakan masyarakat selaku pengguna jalan raya.
Ia menambahkan, Operasi keselamatan lalu lintas candi 2025 rencananya akan dilaksanakan selama 14 hari terhitung mulai tanggal 10 sampai 23 Februari 2025. Sedangkan untuk cakupan daerah operasi meliputi seluruh wilayah hukum Polres Rrmbang yang terdiri dari 14 Polsek.
Kegiatan dilanjutkan dengan pendalaman dan penyampaian paparan dari masing masing Kasatgas dalam struktur Ops Keselamatan Candi 2025 tingkat Polres Rembang.
HUMAS POLRES REMBANG