Terus Galakan Sambang Kandang Ternak Milik Warga, Polsek Sarang Upaya Redam PMK

Avatar photo

REMBANG – Tribratanews.jateng.polri.go.id, Sebagai upaya percepatan vaksinasi PMK Bhabinkamtibmas Polsek Sarang Bripka Hadi Pranoto mengawal dan monitoring pelaksanaan vaksinasi PMK pada hewan ternak sapi milik Bapak Junaidi warga Desa Gunungmulyo Kecamatan Sarang guna meredam penyebaran penyakit kaki dan mulut, Rabu (29/01).

Vaksinasi dilakukan dengan sistem door to door ke kandang ternak sapi milik Bapak Junaidi. Hewan ternak yang sudah divaksin PMK diberi tanda dan sertifikat vaksin.

Menurut Kapolsek Sarang Iptu Yuli Sri Mulyani, S.H.,M.H. bhabinkamtibmas turun langsung kelapangan untuk mendampingi petugas vaksinator dari Puskeswan Sarang saat melakukan vaksinasi kepada hewan ternak sapi merupakan upaya Polri mendukung pemerintah dalam mencegah terjadinya penyakit mulut dan kaki pada hewan ternak.

Tak hanya pemberian vaksin, juga dilakukan penyemprotan kandang rutin dilakukan untuk mencegah penularan maupun penyebaran PMK jika ternak ada yang terkena penyakit mulut dan kuku.

Harapannya dengan adanya vaksinasi ini meminimalisir penyebaran dan mencegah penularan penyakit mulut dan kuku di Wilayah Kecamatan Sarang Kabupaten Rembang.

HUMAS POLRES REMBANG