Wakapolres Rembang Hadiri Rapat Pleno Penetapan Perolehan Kursi DPRD Kabupaten Rembang

Tribratanews.rembang.jateng.polri.go.id, Polres Rembang – Wakapolres Rembang hadiri rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi partai politik dan calon terpilih anggota dewan perwakilan rakyat daerah Kabupaten Rembang dalam pemilihan umum tahun 2019 yang bertempat di Fave Hotel Rembang, Rabu (03/07/2019) Siang.

Hadir dalam kegiatan Komisioner KPU Kab.Rembang (Bp.M Iqbal Fatoni, Bp. Zaenal arifin, Bp. Zaenal Abidin, Bp. Musofa, Ibu Maskutin), Komisioner Bawaslu Kab.Rembang (Bp. Totok Suparyanto, Bp. Amin Fauzi, Bp. M Dhofarul Muttaqiin, Bp. Ahmad Shofa, dan Bp. Maftuhin), Forkopimda/yang mewakili (Sekda Rembang, Wakapolres Rembang, Pasintel Kodim 0720 Rembang dan Kasi Intel kejaksaan Rembang), Perwakilan OPD (Rutan, Kesbang Polinmas, Dikducapil dan Satpol PP Kab.Rembang, Perwakilan partai politik Kab. Rembang.

Wakapolres Rembang dalam sambutannya menyampaikan mengucapkan banyak terimah kasih kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi dalam pelaksananan pemilu serentak tahun 2019.

“Kita semua berharap agar semua proses ini mampu memberikan hasil yang sebaik – baiknya demi kepentingan kita semua dan kepentingan buat semua masyarakat di Kabupaten Rembang,” ucap Wakapolres.