Polisi Sahabat Anak, Sat Binmas Polres Rembang Kunjungi TK Irsad

Guna memperkenalkan tugas-tugas Polisi kepada anak usia dini, Sat Binmas Polres Rembang kunjungi TK Al Irsad Rembang , Rabu (7/02/18)pukul 07.30 WIB

Dalam kegiatan ini personil Sat Binmas yang dipimpin oleh Kanit Bintibmas Aiptu Agus Rianto bersama Polwan Satuan Binmas Polres Rembang melaksanakan kegiatan Polsanak (Polisi Sahahat Anak) tentang pengenalan rambu-rambu lalu lintas serta tentang tugas dan peran kepolisian serta menyampaikan kepada anak-anak agar lebih berhati-hati terhadap orang yang tidak dikenal untuk menghindari terjadinya pelecehan seksual dan juga penculikan anak yang rentan terjadi pada anak-anak di bawah umur.

“Anak-anak begitu ceria saat kami berikan pengetahuan tentang tugas-tugas kepolisian, tidak sedikit dari mereka yang ingin bercita-cita menjadi anggota Polri” Ucap Aiptu Agus Rianto

Dalam hal ini KBO Sat Binmas Ipda Bambang Ismoyo menyampaikan Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin kedekatan antara Polisi dengan anak-anak dan memberikan semangat kepada anak-anak dalam belajar dan lebih mencintai dengan tugas kepolisian yang begitu mulia ini, jelasnya.