Kabag Ops Polres Rembang Pantau Aktivitas Pelelangan Ikan di TPI Tasikagung Rembang

Tribratanews.rembang.jateng.polri.go.id/ Rembang – Aktivitas pelelangan ikan hasil tangkapan nelayan kapal mini purseseine kembali dilakukan di TPI Tasikagung Rembang, rabu (10/1/2018) pagi.

Sebelumnya, aktivitas lelang ikan di TPI itu dialihkan ke TPI di Pandangan, Karanganyar, dan Sarang. Pengalihan antara lain akibat blokade akses ke TPI Tasikagung oleh nelayan cantrang.

Selain itu, pengalihan juga untuk menghargai aksi unjuk rasa nelayan yang meminta Pemerintah untuk melegalkan cantrang.

Kepala TPI Tasikagung Tukimin mengatakan, blokade akses ke TPI-nya sudah dibuka pada Senin (8/1/2018) sore oleh pihak yang berwajib ( Polres Rembang ) bersama masyarakat.

Selasa (9/1/2018) kemarin  ada sembilan kapal mini purseseine yang melelangkan ikan hasil tangkapan di TPI Tasikagung. Meskipun demikian, pelelangan ikan dilakukan di bawah pengawasan dari petugas Sat Pol Air Polres Rembang, TNI angkatan laut, dan Satpol PP.

Kabag Ops Polres Rembang Kompol Yohan Setiajid, SH M Hum saat berada di TPI tasik agung untuk mementau aktifitas pelelangan ikan  mengatakan anggota Sat Pol air Polres Rembang bersama  TNI angkatan laut, dan Satpol PP  selain melaksanakan patroli di TPI tasik agung juga menyampaikan pesan – pesan kamtibmas  saat  pelaksanaan lelang ikan ungkap Kompol Yohan Setiajid