3 Anggota Patroli Sat Sabhara Polres Rembang Belikan Pertamax Mengetahui Ada Motor Ibu Yani Mogok

https://tribratanews.rembang.jateng.polri.go.id/- Anggota polisi di Rembang selain mengerjakan tugas utamanya, keseharian mereka juga diisi dengan kegiatan sosial membantu masyarakat.
Seperti yang baru baru ini dilakukan oleh tiga Anggota Sat Sabhhara Polres Rembang sedang melaksanakan Pos Pagi AG ( Ambang Gangguan ) di Bundaran Pasar Rembang Rabu ( 4/10/2017 ) mendapati seorang ibu yang sedang Menggendong Putrinya dengan mendorong motor jenis Yamaha Seoul GT dengan nopol K 5601 TD .


3 Anggota Sat Sabhara Polres Rembang menghampiri ibu tersebut dan menanyakan masalah yang dialami Ibu yang bernama Ibu Yuni yang beralamat di desa leteh
Setelah tahu bahan bakar Ibu tersebut habis , tanpa menunggu Anggota Patroli Sat Sabhara Polres Rembang langsung tancap gas dengan mobil patrolinya mencari penjual pertamax eceran dengan mengeluarkan uang Pribadinya setelah mendapatkan Pertamax eceran itupun lalu diserahkan kepada Ibu Yuni agar bisa melanjutkan kembali perjalanannya.
“Sebelum pergi, anggota Patroli Sat Sabhara Polres Rembang tetap menyisipkan pesan keselamatan berlalulintas dan kelengkapan surat surat
Anggota Polres Rembang akan berupaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat Rembang. Polisi akan hadir membantu warga yang kesusahan sehingga keberadaan polisi di tengah masyarakat betul-betul dirasakan manfaatnya.

Kapolres Rembang AKBP Pungky Bhuana Santoso,SH,SIK,M.Si mengatakan apa yang dilakukan 3 Anggota Patroli Sat Sabhara Polres Rembang sebagai bentuk aplikasi bahwa Polri sebagai Pelindung, Pengayom, dan Pelayan masyarakat dan melakukan hal tersebut ikhlas tanpa pamrih, sehingga Keberadaan Polri di tengah Masyarakat selalu di harapkan dan bermanfaat bagi masyarakat banyak.
Aksi Polisi Polres Rembang yang terjun langsung untuk memberikan bantuan kepada warga masyarakat itu merupakan perwujutan program prioritas Kapolri Promoter ( Profesional , Modern dan terpercaya)