Polsek Lasem Rembang Menerima Tim Penilai Lomba PSBD Tingkat Polda Jateng

Tribratanews.rembang.jateng.polri.go.id, Polres Rembang – Polsek merupakan satuan Polri ditingkat Kecamatan yang menjadi garda terdepan dalam menyerap informasi, menjaring aspirasi serta bersinggungan langsung dengan masyarakat. Oleh sebab itu Kapolri mengeluarkan program dan kebijakan bernama PSBD atau Polsek Sebagai Basis Deteksi dimana Unit Intelkam dan Unit Binmas Polsek akan memegang peranan penting dalam mengimplementasikan program tersebut. Pelaksanaan program PSBD terus dioptimalkan setiap tahunnya dan diawasi serta dievaluasi secara berkala agar target – target yang telah dicanangkan dalam program ini dapat tercapai.

Salah satu terobosan kreatif yang dicanangkan oleh Direktorat Intelkam Polda Jateng adalah dengan mengadakan lomba PSBD setiap tahunnya menjelang HUT Bhayangkara. Lomba semacam ini sudah dilakukan sejak 3 (tiga) tahun lalu dan Polres Rembang selalu aktif mengirimkan 1 (satu) Polsek terbaik sebagai perwakilan.

Kapolsek Lasem Polres Rembang AKP Didik DS mengatakan pada hari Kamis, (13/06/2019)  sore tim penilai dari Direktorat Intelkam Polda Jateng yang dipimpin oleh Kompol Jamiun SH. MH Kasubdit 5 Ditintelkam Polda jateng selaku Ketua Tim melaksanakan pendalaman di Polsek Lasem . Tim terdiri dari AKP Yulianingsih Kaurmintu Subbag Renmin Ditintelkam Polda Jateng, IPTU Sutrisno A.md Ps Kaur Sb Renmin Ditintelkam Polda Jateng dan  Brigadir Bayu Churniawan Brigadir Ditintelkam Polda Jateng   melakukan pengecekan secara detail terhadap panel – panel data, dokumen administrasi pendukung dan uji petik secara langsung terhadap beberapa Bhabinkamtibmas serta tokoh masyarakat setempat ucap Kapolsek.

Sedangkan tim pendampingan dari Satintelkam Polres Rembang  yang dipimpin langsung oleh Kasatintelkam, AKP Giyanto. dengan   Iptu  Pringgo KBO Intelkam Polres Rembang dan  Ipda  Dikit Kaur Mintu Sat Intelkam Polres Rembang beserta staf Intelkam Polres Rembang  memperhatikan serta mencatat setiap arahan yang disampaikan oleh tim penilai. Kapolsek Lasem AKP Didik DS dengan didampingi oleh Ipda Wargo selaku Kanit Intelkam  Polsek Lasem  dn anggota  dengan taktis menjawab setiap pertanyaan yang diajukan tim penilai. Mereka tampak menguasai permasalahan atau materi sehingga tim penilaipun terlihat lancar.

Selang kurang lebih 3 (tiga) jam pemeriksaan oleh tim penilai berlangsung dan tidak ditemukan hal – hal prinsip yang menjadi hambatan atau kendala dalam bertugas. Ketua tim penilai hanya minta agar mekanisme PSBD yang sudah diterapkan di Polsek Lasem dipertahankan dan ditularkan kepada Polsek lainnya. Adapun untuk hasil penilaian masih menjadi rahasia yang akan segera diumumkan menjelang upacara HUT Bhayangkara, 1 Juli 2019 nanti, tentunya setelah dilakukan rapat pleno ditingkat Polda Jateng yang langsung dipimpin oleh Direktur Intelkam Polda Jateng.