Patroli, Cara Sat Sabhara Polres Rembang Cegah Kriminalitas Jelang Buka Puasa

Tribratanews.rembang.jateng.polri.go.id, Polres Rembang – Anggota Sat Sabhara Polres Rembang melaksanakan pengamanan giat masyarakat ngabuburit di wilayah kota Rembang salah satunya di kampug Ramadhan  disepanjang jalan HOS Cokroaminoto Rembang , Dalam pengamanan tersebut  anggota Sabhara bersama dengan anggota Polsek Kota Rembang , Rabu (15/5/2019).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat Rembang yang sedang menunggu waktu berbuka puasa maupun yang berbelanja aneka makanan untuk buka puasa.

Kapolres Rembang AKBP Pungky Bhuana Santoso melalui Kasat Sabhara AKP Sunar mengatakan bahwa pengamanan ngabuburit ini dilaksanakan secara berkesinambungan selama bulan Ramadhan 1440 H.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat yang mengunjungi kampong Ramadhan untuk selalu waspada menjaga barang bawaannya dan bagi masyarakat yang membawa kendaraan bermotor jangan lupa untuk mengamankan kendaraannya dengan cara mengkunci setang. Hal ini sebagai upaya untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan curanmor.”pungkasnya.