Wakapolres Rembang Terima Kunjungan Kapusdik Binmas

Tribratanews.rembang.jateng.polri.go.id, Polres Rembang – Dalam rangka untuk mengecek siswa Diktuk Brigadir Polri tahun 2018 yang sedang melaksanakan Latihan Kerja Polres Rembang, Kapusdik Binmas Banyubiru Kombespol Drs. Arum Priyono kunjungi Polsek Rembang Kota Polres Rembang , Rabu (20/2/2019).

Dalam kunjungan tersebut Wakapolres Rembang Polda Jateng Kompol Sumaryono bersama Kabag Sumda Kompol Riwayat S serta Kapolsek Rembang Kora AKP Haryanto menerima kunjungan kerja tersebut.

Maksud dari kunjungan Kapusdik Binmas adalah untuk memberikan arahan kepada siswa Diktuk Brigadir Polri dari  Pusdik Binmas yang sedang latihan kerja selama kurang lebih 10 hari. Dan Polsek Rembang Kota  Polres Rembang  mendapatkan 10 siswa yang sedang melaksanakan latihan kerja.

Kunjungan pertama Kapusdik Binmas siang tadi siswa langsung diberikan arahan antara lain setiap hari harus melaksanakan kegiatan apel pagi sebelum melaksanakan kegiatan latihan kerja, pembuatan laporan harian harus dibuat dan jangan sampai terlambat,jaga kesehatan serta hari minggu tidak ada libur tetap masuk seperti biasa .

Wakapolres Rembang juga menyampaikan bahwa selama melaksanakan kegiatan dilapangan diwilayah Polsek Rembang Kota siswa selalu di dampingi oleh mentor,agar siswa dapat dalam praktek lapangan kegiatan kepolisian, pungkasnya.