35 Peserta Binlat Polres Rembang Ikuti Tes Psikologi Penerimaan Polri Tahun 2019

 

Tribratanews.rembang.jateng.polri.go.id, Polres Rembang – Tim Binlat Psikologi Janitra Semarang  melaksanakan pembinaan dan pelatihan (Binlat) Psikologi kepada peserta Binlat Penerimaan  Polri  TA 2019 di Polres Rembang Polda Jateng , Sabtu (26/1/2019).

Pembinaan dan Pelatihan Psikologi ini dilaksanakan di aula Polres Rembang yang diikuti oleh 35 pesrta binlat.

Pelatihan dan Try Out Psikologi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada pada peserta binlat tentang teknis menjawab dan menyeselesaikan soal soal Psikologi bagi calon anggotaPolri.

Kapolres Rembang Polda Jateng AKBP Pungky Bhuana Santoso melalui  Kabag Sumda Kompol Riwayat S menyatakan tentunya kita menyampaikan  apresiasi atas kedatangan tim  psikologi dalam rangka melaksanakan tespsikologi  bagi para calon-calon Polisi masa depan ini.

Tim akan akan membantu para calon pendaftar Polisi ini pada pelaksanaan seleksi nanti, ungkapnya

Menurut Riwayat S, pembekalan psikologi ini penting lantaran banyak pendaftar yang tak punya pengetahuan terkait materi  tes psikologi.

Pada hari ini juga Polres Rembang mengirimkan 15  peserta Binlat unggulan Rim Polri TA. 2019 untuk bergabung dengan seluruh  peserta Binlat Unggulan se Polda Jateng di gedung Paramarta, Akpol Semarang untuk  melaksanakan  tes Akademik, jelas Kompol Riwayat.