Polres Rembang Gelar Sosialisasi Penerimaan Anggota Polri 2018 di 4 SMK

Tribratanews.rembang.jateng.polri.go.id/ Rembang – Untuk meningkatkan animo peserta seleksi calon anggota Polri tahun 2018, Polres Rembang, Polda Jawa Tengah yang dipimpin Kabag Sumda Kompol Riwayat Sosyanto, SH, MSi bersama stafnya melaksanakan sosialisasi penerimaan anggota Polri anggaran 2018 di SMK di wilayah Kabupaten Rembang yang sudah mulai dari hari kamis kemarin tanggal 25 /1/2018 sampai dengan hari ini sabtu ( 27/1/2018).

Sekolah Menengah Kejuruan yang sudah didatangi untuk mendapatkan sosialisasi diantaranya SMK Al Mubarok Rembang, SMK Hidayatul Muslimin Desa Kumbo Sedan, SMK NU Pamotan dan SMK Muhamadiyah Pamotan

Kabag Sumda Polres Rembang Kompol Riwayat S, SH , MSi menyampaikan bahwa dalam sosialisasi diikuti oleh pelajar kelas XII dari semua jurusan dan semua pelajar mengikuti dengan seksama, serius, dan antusias dalam mengikuti sosialisasi penerimaan anggota Polri, para siswa mendapatkan paparan mengenai mekanisme penerimaan angota Polri dari tahap pelatihan , Pendaftaran, seleksi pendidikan, dan tugas-tugas yang diemban nanti setelah menjadi anggota Polri.

Dalam sosialisasi penerimaan anggota Polri tahun 2018 ini Polres Rembang juga memberikan brosur kepada pihak sekolah yang berisi tentang persyaratan penerimaan pendaftaran calon Akpol, Brigadir, Tamtama, dan Polisi sumber sarjana SIPSS jelas Kompol Riwayat S

Kompol Riwayat S juga menyampaikan, kalau para siswa berminat menjadi anggota Polri, baik laki-laki maupun wanita, agar fokus untuk mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya, baik siap secara spiritual, mental, kesehatan, intelegensia, dan paling utama fisik.

Oleh karena itu apabila kalian berminat mendaftar jangan sampai dimanfaatkan oleh oknum-oknum yang mengambil kesempatan tersebut, ibarat menembak di atas kuda, mencari rejeki dengan cara untung – untungan, bahwa kelulusan menjadi Polisi bukan karena uang tapi karena kemampuan peserta diri sendiri, imbuh Kompol Riwayat S

Kepala Sekolah SMK yang sudah didatangi menyatakan, pihaknya sangat berterima kasih atas kehadiran team sosialisasi dari Polres Rembang selain sebagai mutifasi , semoga anak didiknya yang memenui syarat khususnya klas XII harap Kepala Sekolah .