Kapolres Rembang Pimpin Upacara Corp raport kenaikan pangkat pengabdian dan pelantikan kenaikan pangkat Brigadir Polri periode 1 Juli 2017 serta kenaikan pangkat ASN Polres Rembang

Tribratanewsrembang.com/- Kapolres Rembang Pimpin Upacara Corp raport kenaikan pangkat pengabdian dan pelantikan kenaikan pangkat Brigadir Polri periode 1 Juli 2017 serta kenaikan pangkat ASN Polres Rembang

Polres Rembang Gelar Upacara corp raport kenaikan pangkat pengabdian, pelantikan kenaikan pangkat brigadir polri periode 1 juli 2017 serta corp raport kenaikan pangkat ASN Polres Rembang dan penghargaan anggota berprestasi (reward) selasa, 4 juli 2017 pkl 07.45 wib bertempat di Halaman Polres Rembang

Upacara dipimpin Kapolres Rembang AKBP Sugiarto SH,S.I.K. M.Si dan dihadiri Para Kabag,Kasat,Kapolsek Jajaran Polres Rembang ,Kasi ,Kasubbag dan Perwira Staf Polres Rembang.
Adapun peserta upacara adalah : 1 Pleton Perwira ,1 Pleton Dalmas Sat Sabhara ,1Pleton Sat lantas,1Pleton gabungan staf ,1 Pleton Sat Reskrim,1 Pleton Gabungan Sat Intelkam dan Sat Narkoba , 1 Pleton ASN
Anggota yang naik pangkat antara lain : Aiptu ke Ipda (penghargan) : 2 anggota,Bripka ke Aipda : 5 anggota, ASN dari 3B ke 3C : 1 anggota, dan Penghargaan terhadap 52 anggota.

Kapolres Rembang dalam amanatnya menyampaikan bahwa
Kenaikan pangkat tdk serta merta begitu saja, akan tetapi naik pangkat lebih tinggi merupakan suatu penghargaan, dedikasi dan loyalitas kerja yang baik.
Dengan naiknya pangkat satu tingkat lebih tinggi, diharapakan rekan rekan dapat meningkatkan potensinya, antara lain :Tingkatkan pengetahuan, baik pengetahuan umum maupun pengetahuan kepolisian, rekan rekan harus memacu, memotifasi kinerja dan pengabdianya kepada masyarakat,tingkatkan ketrampilan dalam tupoksinya, misal fungsi lantas, polair, reskrim dan tugas lain harus mampu dan menguasainya,Tingkatkan prilaku, rekan rekan harus berubah semakin tua harus semakin baik, baik untuk lingkunagan sekitar maupun lingkungan Kepolisian, karena kedepan tantangan tugas Kepolisian semakin berat, perkembangan tehnologi semakin canggih sehingga akan menjadi tantangan tugas kita demikian Kapolres Rembang mengakhiri Amanatnya.
Setelah upacara yang Personil yang naik pangkat berjajar di dampingi Istrinya masing masing mendapatkan ucapan selamat dari Kapolres, Waka, Para Kabag, Kasat, Kapolsek, dan Rekan – rekanya.