Cegah Kriminalitas, Jajaran Polsek Polres Rembang Patroli Blue Light Patrol

Tribratanewsrembang.com/-Jawa Tengah,Jajaran Polsek Polres Rembang terus meningkatkan kegiatan patroli untuk memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat. Satu di antaranya dengan kegiatan patroli bertajuk Blue Light atau menyalakan lampu biru mobil patroli. Selain patroli rutin yang dilakukan petugas,juga melaksanakan dialogis kepada para penjaga perkantoran maupun perumahan.

Seperti yang dilaksanakan oleh anggota Polsek Jajaran Polres Rembang pada hari Jumat, (12/5/2017) malam yang melakukan upaya prefentif dengan melaksanakan Blue Light Patrol atau menyalakan lampu biru mobil patroli malam hari di sejumlah titik-titik yang dianggap rawan. Hal ini  sebagai salah satu upaya mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas terhadap masyarakat secara umum

Kapolres Rembang AKBP Sugiarto,SH,SIK,M.Si  menjelaskan, Blue Light Patrol ini merupakan tindakan atau pelaksanaan dari program strategis Kapolri Jendral Polisi Tito Karnavian dalam mewujudkan polisi yang profesional, modern dan tepercaya. Patroli Blue Light juga memiliki arti jika polisi akan terus melakukan patroli dengan membirukan wilayah hukum Polres Rembang. Baik pada saat masyarakat masih beraktivitas ataupun di malam hari saat masyarakat sedang beristirahat. “Salah satu tujuan dilaksanakannya patroli antara lain meningkatkan kehadiran polisi berseragam di tengah masyarakat sehingga dapat melakukan pencegahan karena bertemunya faktor niat dan kesempatan yang memungkinkan timbulnya kriminalitas tidak ada lagi dengan kehadiran petugas,” ungkap Kapolres Rembar