Kapolres Rembang Pimpin Penutupan Pelatihan Diksar Satpam Gada Pratama Angkatan I Tahun 2017

Tribratanewsrembang.com/-Kepala Kepolisian Resor Rembang , Jawa Tengah, Ajun Komisaris Besar Polisi Sugiarto,SH,SIK,M.Si memimpin penutupan Pelatihan Pendidikan Dasar (Diksar) Satpam Gada Pratama Angkatan I tahun 2017 bertempat di DPMPTSPNAKER Selasa (21-03-2017)Pukul 14.00 Wib
Upacara penutupan dihadiri Direktur BUJP PT produktif Citra sukses Semarang ,Para kasat,dan perwira staf ,Para pimpinan pengguna Satpam,50 Anggota Satpam yg dilantik
Pelantikan Satpam kepada perwakilan Satpam oleh Kapolres Rembang yang ditandai dengan penyematan PIN Satpam,pembacaan kode etik dan penuntun satpam yang ditirukan oleh 50 orang peserta diksar Satpam Gada Pratama.
Kapolres Rembang dalam sambutannya ketika menutup Pelatihan Diksar Satpam, mengucapkan selamat atas berakhirnya pelatihan.
“Semoga apa yang diterima dapat diterapkan di tempat tugas masing-masing dan bagi yang belum bekerja semoga cepat dapat bekerja serta ikuti perkembangan teknologi,” ujarnya.
kapolres Rembang mengatakan, Satpam merupakan pengemban fungsi Kepolisian terbatas, jangan berhenti belajar untuk terjaminnya profesionalitas sehingga para pengguna Satpam tidak meragukan lagi kemampuan Satpam.
Kepada para Satpam yang telah terlatih, Kapolres berharap benar-benar mengaplikasikan ilmu yang telah diterima sehingga pengguna puas terhadap kinerja Satpam.
“Tetap jalin komunikasi antar teman seangkatan sehingga tidak terputus tali silaturahmi dan saling memberikan informasi dengan kesuksesan dalam tugas,” pungkas Kapolres Rembang
Acara dilanjutkan dengan peragaan 12 Gerakan Pengaturan Lalu Lintas,PBB ,Bela diri, Penggunakan tongkat dan borgol