3 Anggota Sat Sabhara Polres Rembang Bantu Mobil Alami Tekor Accu

Tribratanewsrembang.com/-Rembang,jawa Tengah,3 Anggota Sat Sabhara Polres Rembang sedang melaksanakan kegiatan Pengamanan di Obyek wisata pantai karangjahe turut tanah desa Punjulharjo Kecamatan Rembang Kabupaten Rembang, selain melaksanakan Pengamanan, Patroli dan menyampaikan himbauan Kamtibmas anggota Sat Sabhara Polres Rembang juga membantu mobil wisatawan yang mengalami tekor accu di lokasi obyek wisata pantai karang jahe , Senin ( 2/1/2017 ) pukul 10.00 wib .
Saat sedang patroli di lokasi obyek wisata Aiptu Suranto bersama 2 anggotanya melihat 1 unit mobil yang alami tekor accu.
Melihat kejadian tersebut, ketiga Polisi tersebut meminjamkan jammper rekanan. “Terima kasih pak polisi, setelah dibantu mobil kami dapat melanjutkan perjalanan kembali, semoga Tuhan YME membalas kebaikan bapak-bapak” ujar Sopir mobil tersebut
Kapolres Rembang AKBP Sugiarto,SH,SIK,M.Si. yang di lakukan 3 Anggota Sat Sabhara Polres Rembang sebagai bentuk aplikasi bahwa Polri sebagai Pelindung, Pengayom, dan Pelayan masyarakat dan melakukan hal tersebut ikhlas tanpa pamrih, sehingga Keberadaan Polri di tengah Masyarakat selalu di harapkan dan bermanfaat bagi masyarakat banyak.
Aksi Polisi Polres Rembang yang terjun langsung untuk memberikan bantuan kepada warga masyarakat itu merupakan perwujutan program prioritas Kapolri Promoter ( Profesional , Modern dan terpercaya .
Program Promoter ini disingkronkan dengan Motto Polres Rembang
Motto Polres Rembang HEROES yaitu Humanis, Edukatif , Religius,Optimis, Empati dan Simpatik .
Jadi anggota betul – betul terjun ke seluruh aspek kehidupan masyarakat Rembang , kata Kapolres Rembang